Kamis, 16 Mei 2013

pengalaman PKL erwita

Pengalaman PKL

PKL adalah sebagian waktu dimana mahasiswa menunjukkan kemampuan terbaiknya di dunia kerja, dan juga PKL dapat melatih diri sebelum terjun langsung di dunia pekerjaan yang nyata.Pada program studi D3 Administrasi Perkantoran Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Mulawarman melakukan kegiatan PKL selama 2 (dua) bulan yang biasanya diadakan pada bulan Februari – Maret. Kegiatan PKL di prodi Administrasi Perkantoran bisa diikuti apabila setiap Mahasiswa sudah mengambil minimal 90 SKS.
Program perkantoran merupakan salah satu jalur Profesional membuat kurikulum dengan penekanan perbandingan antara praktek dan teori. Hal ini diebabkan setelah lulus para mahasiswa diharapkan siap pakai atau siap kerja, akan tetapi masih tetap diperlukan pengalaman lapangan yang sebenarnya. Hal ini dimaksudkan sebagai bekal pengetahuan.,agar menjadi pedoman bagi mahasiswa/mahasiswi perkantoran. Oleh karena itu dirasa penting untuk melaksanakan program Praktek Kerja Lapangan (PKL). Berkaitan dengan proses PKL, inilah diperlukan kerjasama pihak perusahaan dan Instansi Pemerintah untuk menampung mahasiswa yang akan melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL)
Adapun manfaat PKL adalah:
1.    Sebagai bahan perbandingan dari program teori dan praktek yang telah diperoleh di bangku perkuliahan.
2.    Sebagai acuan dalam penerapan ilmu yang telah didapat di bangku perkuliahan untuk dipraktekkan disuatu instansi yang telah ada.
3.    Dengan adanya program Praktek Kerja Lapangan (PKL) kita dapat mengetahui suasana kerja yang sebenarnya serta menerapkan ilmu yang pernah ada di dapat secara langsung di Instansi yang kita tempati.
4.    Dengan adanya kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL), maka kita dapat menghadapi segala tantangan dan hambatan dunia kerja dan berusaha terampil agar tercapai kesuksesan serta selalu berpikir maju untuk meraih keberhasilan.


Saya melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) pada Kantor Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur yang terhitung dari tanggal
1 Februari 2013 sampai 31 Maret 2013 yang bertempat  di Jalan M.Yamin No.19 Samarinda. Kegiatan Praktek Kerja Lapangan dari hari Senin sampai dengan hari jumat. Adapun jam kerja pukul 07.30  WITA sampai pukul 17.00 WITA. BPK-RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur merupakan salah satu unsur pelaksana Badan Pemeriksa Keuangan yang bertanggung jawab kepada Anggota VI BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur melalui Auditor Keuangan Negara VI (AKN VI). BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur memiliki entitas yang terbagi dalam dua wilayah kerja yaitu Sub Auditorat Kaltim I dan Sub Auditorat Kaltim II. Wilayah kerja Sub Auditorat Kaltim I terdiri dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Kota Samarinda, Kota Balikpapan, Kota Bontang, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Penajam Paser Utara, dan Kabupaten Paser. Sedangkan wilayah kerja Sub Auditorat Kaltim II terdiri dari Kota Tarakan, Kabupaten Berau, Kabupaten Bulungan, Kabupaten Malinau, Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Kutai Timur, dan Kabupaten Tanah Tidung.
Visi Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur menjadi Lembaga pemeriksa keuangan negara yang kredibel dengan menjunjung tinggi nilai untuk berperan aktif dalam mendorong terwujudnya tata kelola keuangan negara yang akuntabel dan transparan. Misi Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur :
1.    Memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara
2.    Memberikan pendapat untuk meningkatkan mutu pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara.
3.    Berperan aktif dalam menemukan dan mencegah segala bentuk penyalahgunaan dan penyelewengan keuangan negara
Saya  melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) pada Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur ditempatkan pada Bagian Sumber daya Manusia(SDM), Sub Bagian Sekretariat Kepala perwakilan(SUBBAGSET), dan Kepala Sekretariat Perwakilan(KASETLAN).
Adapun di bawah ini merupakan rekapan aktivitas-aktivitas yang saya kerjakan pada Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Kalimantan Timur sebagai berikut:
1.    Mendisposisi surat
2.    Mencatat Surat Masuk/Surat Keluar
3.    Mencatat Surat Tugas
4.    Memberikan Penomoran Surat
5.    mengeFax
6.    mendistribusikan Surat
Dari tanggal 1 Februari – 11 Februari saya ditempatkan pada Sub Bagian Sumner Daya Manusia (SDM), kemudian pada tanggal 12 Februari – 04 Maret saya ditempatkan pada Sub Bagian Sekretariat Kepala Perwakilan, dan pada tanggal 05 maret- 28 Maret saya di tempatkan pada ruangan Kepala Sekretariat Perwakilan. Pada saya melaksanakan kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) seluruh Pegawai pada Kantor tersebut memberikan arahan dan bimbingan yang sangat baik kepada saya , banyak pengalaman yang saya dapatkan pada waktu saya melakukan kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang dulunya saya tidak tahu apa- apa tentang dunia kantor itu seperti apa , setelah saya melaksanakan Praktek Kerja Lapangan saya jadi tahu kegiatan di kantor itu seperti apa saja, walaupun dalam pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL) terkadang saya membuat kesalahan , tetapi itu menjadi acuan bagi saya agar ke depannya  bisa lebih baik Lagi. Banyak dorongan- dorongan moril yang saya dapatkan dari Pegawai kantor tersebut.Kegiatan PKL ini sangat besar manfaatnya bagi saya khusunya untuk mengetahui keterampilan, kreatifitas, dan keprofesionalan kerja sebelum saya terjun langsung ke dunia kerja sesungguhnya.
Dan pada saat kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) berakhir terasa sedih juga karena bakal berpisah dengan pegawai kantor tersebut dan saya harus kembali melanjutkan kegiatan belajar di kampus lagi. Harapannya dari saya semoga kerjasama antara instansi dengan Perguruan Tinggi Negeri Universitas Mulawarman tetap berjalan dengan baik. Mungkin hanya ini saja yang saya ceritakan dari pengalaman saya selama melaksanakan Kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dan semoga bermanfaat.

ERWITA SILABAN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar